Google Menjadi Anak Perusahaan Alphabet Inc

Google Menjadi Anak Perusahaan Alphabet Inc

Google Menjadi Anak Perusahaan Alphabet Inc - Sekarang perusahaan besar Google Inc telah menjadi anak perusahaan dari Alphabet Inc. Kenapa bisa begitu ya?

Baca juga: Perubahan Logo Google Dari Dulu Sampai Sekarang

Larry, pendiri Google, mengatakan bahwa teknologi terus berkembang dengan ide yang revolusioner sehingga tidak akan relevan jika disatukan dengan Google yang sebenarnya bergerak dibidang internet. Itulah mengapa Google Menjadi Anak Perusahaan Alphabet Inc.

Alphabet Inc dapat diakses melalui situs http://abc.xyz, klik DISINI. Pendirian Alphabet Inc sendiri telah dipublikasikan oleh CEO Google yaitu Larry Page pada Blog Official Google. Larry Page juga mengatakan:

[Transelate] Sebenarnya Google berjalan sangat baik , tapi kami berpikir kami bisa membuatnya lebih tertata dan bisa dipertanggung jawabkan . Jadi kami ciptakan sebuah perusahaan baru yaitu Alphabet ( https://abc.xyz/ ) yang dimana saya sangat bersemangat menjadi CEO dan ditemani partner saya Sergey Bin sebagai President.

Larry Page juga menjelaskan Alphabet Inc membawahi perusahaan-perusahaan besar lainnya. Yang terbesar adalah Google. Perusahaan yang lain bergerak tidak hanya pada bidang internet saja. Itulah mengapa Google tidak bisa dijadikan sebagai induk perusahaan. Dan akhirnya terbentuklah Alphabet Inc yang menjadi induk perusahaan.

Larry Page dan Sergey Bin akan mengawasi anak perusahaan yang dibawahi oleh Alphabet Inc dan akan memilih CEO yang kuat serta berintegritas tinggi untuk menjalankan perusahaan dibawah Alphabet Inc.

Manajemen dari Alphabet Inc:
CEO - Larry Page
President - Sergey Bin
Executive Chairman - Eric S. Schmidt
CFO - Ruth Porat
Senior Vice President - David C. Dummond

Untuk Google sendiri, Larry Page dan Sergey Bin telah memilih Sundar Pichay sebagai CEO nya yang baru. Alasan mereka memilih Sundar Pichay ialah karena telah lama mengetahui Sundar dan juga karena Sundar Pichay dinilai lebih baik dalam memberikan ide-idenya.

Dalam bidang perdagangan saham, semua saham milik Google Inc juga akan dikonversikan ke saham milik Alphabet Inc dengan hak-hak yang sama.

Sekian info tentang Google Menjadi Anak Perusahaan Alphabet Inc, semoga bermanfaat.

0 comments